Resep Ontbijtkoek, Kue Jadul Lembut Wangi Rempah Selalu Jadi Favorit

June 7, 2022Arini
ontbijtkoek

Prep time: 30 Menit

Cook time: 44 Menit

Serves: 24 Buah (2 tray loyang muffin atau loyang uk.20x20cm)

Kue jadul berempah yang selalu bikin kangen.. Ontbijtkoek namanya. Kalau kalian di sini ada yang belum pernah mencobanya, maka kali ini jangan lewatkan untuk merasakan lezat lembutnya kue a la Belanda ini.

Kue ini mudah sekali untuk dibuat sendiri di rumah. Untuk aromanya kalian bisa pakai racikan rempah andalan, tapi memakai bumbu spekuk siap pakai pun oke ya. Jadi tunggu apa lagi, coba juga di rumah yuk buat sarapan atau cemilan setiap saat!

Ontbijtkoek by @ icenguik


View Print Layout
Cetak Resep
Tutup

Resep Ontbijtkoek

  • Persiapan: 30 Menit
  • Waktu Memasak: 44 Menit
  • Porsi: 24 Buah (2 tray loyang muffin atau loyang uk.20x20cm)

Di Belanda kata Ontbijtkoek artinya kue sarapan pagi. Tapi kini lembut wanginya kue ini bisa dinikmati kapan pun. Sajikan untuk cemilan di rumah yuk, meluncur ke resepnyaaa..

Bahan-Bahan :

  • 4 btr Telur
  • 140 gr Gula palem
  • 100 gr Terigu protein rendah
  • 10 gr Maizena
  • 1.5 sdt Cinnamon bubuk
  • ¼ sdt Pala/ nutmeg bubuk
  • ¼ sdt Kapulaga hijau bubuk
  • 1/8 sdt Cengkih bubuk
  • Lemon zest dari ½ bh lemon
  • 1 sdt Vanilla extract
  • 50 gr Santan kental
  • 50 gr Mentega/margarine
  • ¼ sdt Garam
  • Topping: 50 gr kenari, iris memanjang

Cara Membuat :

  • Panaskan oven 170°C.

  • Ayak bahan kering, sisihkan

  • Hangatkan butter dan santan kental hingga butter cair, sisihkan.

  • Campur telur, garam dan gula palem whisk di atas waterbath sampai mencapai suhu 54°C, lanjutkan mengocok sampai mengembang fluffy dan berjejak dengan speed sedang (tidak speed tinggi).

  • Masukkan ayakan bahan kering ke dalam kocokan telur dan gula diikuti dengan lemon zest dan vanilla, aduk balik rata, campurkan adonan butter dan santan aduk sampai rata.

  • Tuang ke dalam loyang, bake selama 5 menit, keluarkan sebentar tabur kenari lalu lanjutkan mengoven sampai matang, lakukan test tusuk sebelum diangkat dari oven.

    ontbijtkoek

    ontbijtkoek

    ontbijtkoek

Tips :

Pilih bumbu spekuk berkualitas, agar menghasilkan aroma harum cake yang mantap. Untuk resep ini jika menggunakan bubuk spekuk, pakai 2 sdt atau sesuai selera sebagai pengganti mace, kapulaga, cengkih, cinnamon bubuk.

Source: https://www.instagram.com/p/Ca3WJNmJJzs/

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Recipe Next Recipe