Ngisi Toples: Resep Kue Kecipir a.k.a Akar Kelapa, Manis Gurih Renyah

July 24, 2021Nabila
kue-kecipir-akar-kelapa

Prep time: 15 Menit

Cook time: 1 jam:

Serves: +/- 800 gr Kue kecipir

Kue Kecipir atau ada juga yang menyebutnya Kue Akar Kelapa atau Akar Pinang ini sering kita jumpai sebagai pengisi toples saat Lebaran ya, Bun. Camilan khas Betawi ini punya rasa manis dan gurih yang berasal dari penggunaan santan dan margarine, teksturnya empuk renyah, asik banget buat camilan sembari minum teh hangat.

Untuk membuatnya, kita memerlukan cetakan atau spuit berbentuk bintang. Tapi jika tak ada, Bunda bisa buat dengan memakai botol dan tutup bekas air mineral. Buat lubang berbentuk bintang pada tutupnya dengan menggunakan cutter. Siap mencoba? ??

Kue Kecipir a.k.a Akar Kelapa by @ wawawiati


View Print Layout
Cetak Resep
Tutup

Resep Kue Kecipir

  • Persiapan: 15 Menit
  • Waktu Memasak: 1 jam:
  • Porsi: +/- 800 gr Kue kecipir

Rebahan di rumah memang enaknya sambil ngemil. Apalagi kalo modal bikinnya murah, hasilnya bwanyak, rasanya enduls pula.. seperti Kue Kecipir ini. Yuk intip cara bikinnya, gampang lho!

Bahan-Bahan :

  • 425 gr tepung ketan
  • 75 gr tepung kanji
  • 130 gr gula pasir halus, aku diblender kering, boleh tambah kalo suka manis
  • 1 sdt peres garam halus
  • 1 butir telur ukuran besar atau 2 butir kalo mau lebih renyah (aku cuma 1), kocok lepas
  • 125 gr margarine
  • 1 bks kecil santan instant
  • 120 -140 ml air atau menyesuaikan dg kalisnya adonan

Cara Membuat :

  • Campur rata tepung ketan, tepung tapioka, garam, vanili dan gula halus.

  • Masukkan margarine, telur, dan santan lalu tuangi air sedikit demi sedikit sambil diuleni sampai adonan lembut dan kalis. Stop menambahkan air kalo dirasa sudah cukup.

  • Panaskan minyak dalam wajan dengan api sedang cenderung kecil. Masukkan adonan ke dalam cetakan, tekan dengan ibu jari langsung di atas wajan sampai adonan keluar, potong sesuai panjang yang diinginkan. Lakukan sampai minyak terisi penuh. Goreng sampai kuning kecoklatan. Angkat, tiriskan.

  • Setelah dingin masukkan ke dalam wadah yang tertutup rapat.

    kue-kecipir-akar-kelapa

Source: https://www.instagram.com/p/CPpyggejvBG/

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Recipe Next Recipe