Kelezatan Dessert Super Simpel, Pisang Berendam Vla Keju

July 13, 2021Clarissa
pisang-berendam-vla-keju

Prep time:

Cook time:

Serves:

Mau ada acara spesial di rumah malam ini, dan semua masakan utama sudah ready. Sekarang saatnya bikin dessert praktis biar siap tepat waktu. Pisang Berendam Vla Keju jadi pilihan setelah berhitung waktu sembari belanja kemarin siang, mengantisipasi keterbatasan memasak seorang diri, jadi berasa orang penting deh hari ini.. wkwkwk ?.

Membuat Pisang Berendam Vla Keju ini simple banget, dan lumayan cepat. Intinya pisang panggang disiram vla dan keju, tapi hasilnya Bun…. lezatnya mantulll abiis. Pasti dah kebayang juga kan rasanya, apalagi pakai pisang raja atau pisang tanduk pasti endeuzz deh. Nah, untuk pastinya simak saja resep di bawah!

 Pisang Berendam Vla Keju by @ cookingwithhel


View Print Layout
Cetak Resep
Tutup

Resep Pisang Berendam Vla Keju

Butuh dessert yang mudah untuk jamuan di rumah, ya Pisang Berendam Vla Keju salah satu jawabannya. Mudah bikinnya, hemat budgetnya, nikmat pula rasanya. Intip deh resepnya di sini!

Bahan-Bahan

Bahan Utama :

  • Pisang matang secukupnya
  • Margarin secukupnya

Saus Vla Keju :

  • 250 ml susu uht
  • 70 gr susu kental manis (sesuai selera)
  • 170 gr prochiz spready
  • 1 sdm maezena, larutkan dengan sedikit susu uht

Cara Membuat :

  • Panaskan margarin secukupnya di teflon, panggang pisang diteflon

Vla Keju :

  • Campur susu, skm, Prochiz Spready, masak hingga mendidih.

  • Masukan larutan maezena sambil diaduk. Masak hingga mendidih.

  • Pada wadah tata pisang lalu siram dengan vla keju secukupnya
    beri topping sesuai selera

    pisang-berendam-vla-keju

    pisang-berendam-vla-keju

Tips :

  • vla keju ini bisa disimpan di kulkas, bisa juga dipakai untuk vla pudding
  • kalo untuk penyimpanan di kulkas sebaiknya vla nya aja, jadi pisang nya di panggang pas mau dimakan aja

 Source: https://www.instagram.com/p/CKVLzu_lwN3/?igshid=4wijv7zg091y

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Recipe Next Recipe