Empuk Lembutnya Twisted Donat a la Korea, Wangi Dengan Taburan Kayu Manis

November 14, 2022Anisa
twisted-donat

Prep time: 10 Menit

Cook time: 2 hours

Serves: 12 Buah

Kalau umumnya donat berbentuk bulat dengan lubang di tengah, maka tidak dengan donat a la Korea ini. Bentuknya yang seperti kepangan rambut dikenal dengan nama Twisted Donut atau Kkwabaegi dalam bahasa Korea yang artinya Donat Kepang.

Donat ini pun simple dalam penyajiannya, cukup balur dengan gula halus plus kayu manis bubuk. Hasilnya sudah bisa dibayangkan ya Bun, teksturnya empuk lembut rasa manis dingin gula donat dan wangi kayu manis.. yummy.. ??

Twisted Donut by @ cookingwithhel

Mito Stand Mixer MX 500 MX500 Kapasitas 5 Liter : https://shope.ee/9ekrX1PhnE


View Print Layout
Cetak Resep
Tutup

Resep Twisted Donat a la Korea

  • Persiapan: 10 Menit
  • Waktu Memasak: 2 hours
  • Porsi: 12 Buah

Berbeda dari umumnya bentuk donat, Twisted donat a la Korea yang mirip tali tambang ini tak kalah yummy. Tertarik mencobanya di rumah, yuk ikuti resep dan cara membuatnya di sini!

Bahan Bahan

Bahan A :

  • 250 gr Terigu protein tinggi
  • 35 gr Gula
  • 10 gr Susu bubuk
  • 4 gr Ragi
  • 1 butir Telur (berat tanpa cangkang 55 gr)
  • 100-110 ml Air

Bahan B :

  • 30 gr Margarin
  • 3 gr Garam

Baluran :

  • 2 sdm Gula kastor
  • 1/2 sdt Bubuk kayu manis (sesuai selera)

Cara Membuat :

  • Campur bahan A, mixer hingga kalis.

  • Masukkan bahan B, mixer hingga kalis elastis.

  • Bagi jadi 12 bagian adonan, rounding/ bulatkan, tutup dan diamkan 30 menit.

  • Gilas adonan, lalu gulung bentuk memanjang, lalu plintir hingga membentuk seperti tambang. Diamkan 30 menit.

  • Goreng di minyak panas hingga ke coklatan.

  • Tunggu hangat balur ke bahan baluran, sajikan.

    twisted-donat

    twisted-donat

    twisted-donat

    twisted-donat

Tips :

Saat menggoreng donat, gunakan minyak yang banyak, cukup balik satu kali supaya donat tidak banyak menyerap minyak.

Source: https://www.instagram.com/p/CZLo-OsPkds/

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Recipe Next Recipe