Bebikin Roti a la Toko Bakery Yuk! Roti Kepang Cantik Nan Lembut dan Nikmat

May 30, 2021Anisa
roti-kepang

Prep time: 15 Menit

Cook time: 120 Menit

Serves: 14 Buah

Bikin Roti lagiiii.. edisi ngehabisin kemasan ragi instan yang sudah terbuka, sayang kan kalau keburu rusak.. J. Kali ini bikin Roti Kepang aja lah yaaa.. Untuk toping saya pakai bahan seadanya di rumah, ada sosis, keju dan mayonnaise. Klo Bunda mau bisa modifikasi sendiri untuk topingnya bisa banget ya, Bun. Ayuuk dieksekusi Bun…

 Roti Kepang by @ fenita.d2


View Print Layout
Cetak Resep
Tutup

Resep Roti Kepang

  • Persiapan: 15 Menit
  • Waktu Memasak: 120 Menit
  • Porsi: 14 Buah

Bikin Roti kepang lezat a la toko roti ternyata tidak sulit. Ikuti saja resepnya di sini. Dijamin simpel, hasilnya pun lezat dan cantik.

Bahan-Bahan

Roti :

  • 250 gr tepung terigu protein tinggi
  • 40 gr gula pasir
  • 5 gr / 1/2 bungkus fermipan
  • 2 butir kuning telur
  • 15 gr susu bubuk
  • 115 ml susu cair
  • 50 gr butter
  • 2 gr garam

Topping (campur rata) :

  • Mayonaise secukupnya
  • Sosis secukupnya
  • Keju parut secukupnya

Cara Membuat :

  • Campurkan tepung terigu + gula pasir + susu bubuk + ragi instant aduk rata

  • Masukkan telur + susu cair (susu cair tuang bertahap jgn sekaligus) lalu mixer / uleni hingga setengah kalis

  • Tambahkan butter + garam mixer / uleni hingga kalis elastis (windowpane stage)

  • Setelah adonan kalis sempurna langsung bagi adonan sesuai selera (me: @40gr lalu masing-masing dibagi menjadi 3 bagian), bentuk kepang. Lalu tutup dan biarkan sampai mengembang 2x lipat (kurleb 45 menit). Di menit ke 25 aq iris sedikit bagian atas roti utk topping.

  • Beri bahan toping di permukaan roti lalu oles susu cair di bagian sampingnya.

  • Panggang di oven dgn suhu 180°C selama 20 menit langsung pake api atas bawah sampai matang / golden brown.

    roti-kepang

    roti-kepang

Referensi: https://www.instagram.com/p/CFVziE1DNIF/?igshid=o37u6kn2qdli

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Recipe Next Recipe