Resep Soto Ayam Rumahan, Bikin Kangen Masakan Ibu

June 2, 2021Arini
soto-ayam-rumahan

Prep time: 30 Menit

Cook time: 60 Menit

Serves: 8 - 10 Porsi

Gegara pandemi, mungkin beberapa di antara kita ada yang udah lama ngga bisa mudik ke rumah orang tua ya, Bun? Sedih pastinya, tapi semua demi menjaga kesehatan bersama juga kan? ?. Tapiii.. jadi kangen masakan Ibu nih.. ?

Naaah.. buat yang kangen masakan Ibu, kali ini @mrs.wijaya membagikan resep di Instagram miliknya, Soto Ayam Rumahan a la ibundanya. Waah.. salah satu comfort food yang musti dicoba nih! Yuk, ikutan recook resepnya!

Soto Ayam Rumahan @ mrs.wijaya


View Print Layout
Cetak Resep
Tutup

Resep Soto Ayam Rumahan

  • Persiapan: 30 Menit
  • Waktu Memasak: 60 Menit
  • Porsi: 8 - 10 Porsi

Bagi seorang anak, masakan terlezat adalah masakan ibu yang akan selalu diingat hingga si anak dewasa. Pilihan resep kali ini salah satunya, Soto Ayam Rumahan. Kangen masakan ibu? Yuk eksekusi resepnya!

Bahan-Bahan

Bahan Utama :

  • 1 ekor ayam kampung potong jadi 4
  • 2 liter air/ secukupnya
  • 1 liter santan sedang
  • 3 cm lengkuas geprek
  • 3 btng serai memarkan
  • 10 lbr daun jeruk
  • 3 lbr daun salam
  • 2 btng daun bawang, iris
  • Garam, gula, penyedap jamur, secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya

Bumbu Halus :

  • 7 siung bawang putih
  • 15 butir bawang merah
  • 5 butir kemiri sangrai
  • 5 cm kunyit sangrai
  • 3 cm jahe sangrai
  • 2 cm kencur
  • 2 cm temu kunci
  • 1 sdt merica
  • 1 sdt ketumbar sangrai
  • 1/4 - 1/2 bh pala

Pelengkap :

  • Kol iris
  • Taoge
  • Tomat iris
  • Daun Seladri iris
  • Daun kucai iris
  • Bawang goreng
  • Jeruk nipis
  • Kerupuk udang
  • Sambal kecap (cabe rawit goreng & sedikit garam dihaluskan lalu + kecap manis)

Cara Membuat :

  • Tumis bumbu halus sampai matang beserta lengkuas, serai, daun jeruk & daun salam hingga harum

  • Masukkan ayam hingga berubah warna lalu tuang 2 liter air/secukupnya

  • Beri garam, gula, penyedap jamur, masak hingga ayam empuk. Angkat ayam lalu goreng dan suwir-suwir, sisihkan

  • Tambahkan air bekas merebus ayam kepermukaan semula, masukkan jg santan, didihkan. Tambahkan daun pre, koreksi rasa. Matikan

  • Penyajian: Dalam mangkok tata ayam suwir, kol iris, tomat, lalu siram dengan kuah soto panas. Tambahkan tauge, taburan seladri dan kucai serta bawang goreng. Sajikan bersama pelengkap lainnya.

Tips :

Blansir ayam terlebih dahulu agar menghasilkan air kaldu yang bersih dan bening. Yaitu setelah ayam dicuci bersih, rebus ayam sebentar saja, cukup hingga kotoran dan darah ayam terlepas dan mengapung. Buang air, dan cuci kembali ayam jika diperlukan.

Referensi: https://www.instagram.com/p/CGwqEqAnX2E/?igshid=187snzwe0y576

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Recipe Next Recipe