Menu Sarapan Paling Simple dan Lezat Dengan Gurih Wanginya Garlic Bread

November 14, 2021Syafiqha
garlic-bread

Prep time: 15 Menit

Cook time: 30 Menit

Serves: 8 Porsi

Menu sarapan kali ini datang dari Italia, Garlic Bread, sama atau mirip dengan bruschetta yang biasa kita jumpai di resto-resto Pizza dan Pasta. Garlic bread lebih lezat jika dibuat dengan memakai potongan french toast.

Tapi mengoleskan butter, bawang dan minyak zaitun pun tetap lezat meski memakai roti manis seperti pada resep ini. Jadi tunggu apalagi, yuk coba!

Garlic Bread Simple by @ mus_cook


View Print Layout
Cetak Resep
Tutup

Resep Garlic Bread

  • Persiapan: 15 Menit
  • Waktu Memasak: 30 Menit
  • Porsi: 8 Porsi

Menu yang satu ini bisa jadi solusi lezat praktis sarapan di pagi hari. Cuss gercep cobain resepnya dan sajikan gurih wanginya Garlic Bread esok hari untuk keluarga di rumah!

Bahan-Bahan :

  • 8 pcs roti manis lonjong dibelah 2 atau pakai roti apa saja
  • 2 bongol bawang putih dipotong atas
  • 4 sdm olive oil
  • 150 gr unsalted butter, suhu ruang (agak lembek)
  • 2 sdm Parsley flake
  • Sejumput garam

Cara Membuat :

  • Belah roti menjadi dua bagian, sisihkan.

  • Panaskan oven 180°C api atas bawah.

  • Oven dahulu bawang putih, taruh bawang putih dilapisi dengan aluminium foil dan beri olive oil di atas bawangnya.

  • Panggang bawang putih sekitar 30 menit dengan suhu 180°C api atas bawang.

  • Setelah matang bawang putihnya (tanda matang bawang putihnya lembek) keluarkan dari oven dan diamkan sekitar 15 menit tunggu agak dingin.

  • Siapkan mangkuk, haluskan butter dengan garpu. Lalu pencet bawang putihnya aduk dan haluskan dengan garpu.

  • Beri garam dan Parsley flake, aduk rata.

  • Olesi roti dengan campuran butter tadi dengan kuas atau sendok hingga merata semuanya.

  • Panggang dengan Oven di suhu 160°C selama 15 menit. Kalau mau lebih garing bisa panggang selama 25 menit.

  • Angkat dan sajikan dengan menu pendamping.

    garlic-bread

  • Source 1: https://www.instagram.com/p/CUJiGLRh70R/
  • Source 2: https://www.instagram.com/p/CUEU3qOBZbY/

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Recipe Next Recipe