Apple Almond Cake, Hidangan Lezat Pecinta Almond

May 22, 2021Syafiqha
almond-apple-cake

Prep time: 15 Menit

Cook time: 45 Menit

Serves: 20 - 24 Potong

Buat kalian pecinta almond, must try kue yang satu ini, Almond Apple Cake.. enaaakkkk beeuud! ??. Rasa almondnya ngga becanda, betul-betul mantap! Apalagi ditambah irisan buah apel yang kecut-kecut segar yang masih terasa renyah.. yummeeh!!

Untuk toping, cake ini biasanya menaburkan gula halus setelah cake matang dan dingin. Tapi jika Bunda dan keluarga tak terlalu menyukai rasa yang terlalu manis, tanpa taburan pun cake ini tetaplah lezat. Yuk buruan hadirkan di rumah dengan mengeksekusi resep di bawah ini!

Apple Almond Cake by @ rondut


View Print Layout
Cetak Resep
Tutup

Resep Apple Almond Cake

  • Persiapan: 15 Menit
  • Waktu Memasak: 45 Menit
  • Porsi: 20 - 24 Potong

Suka dengan gurih khasnya Almond? Yuk, nikmati super endeusnya cake yang satu ini, apalagi dipadukan dengan rasa segar buah apel. Pengin tau resepnya? Cuss simak artikel beri!

Bahan-Bahan :

  • 150 gr unsalted butter
  • 90 gr gula kastor
  • 3 butir telur (55 gr +- per telur)
  • 3/4 tsp vanilla extract
  • 150 gr almond bubuk
  • 75 gr tepung terigu pro sedang
  • 3/4 sdt baking powder
  • 3/4 sdt garam
  • Topping: 2 buah Apple potong tipis-tipis

Cara Membuat :

  • Panaskan oven terlebih dahulu suhu 170°C api atas dan bawah tanpa fan.

  • Mixer butter dan gula, hanya sampai tercampur rata saja. Lalu masukan telur satu per satu, mixer rata.

  • Masukkan vanilla extract aduk rata.

  • Masukkan bahan kering yg sudah diayak, aduk menggunakan spatula.

  • Tuang adonan kedalam loyang.

    almond-apple-cake

  • Panggang dengan suhu 170°C panas atas dan bawah tanpa fan selama 20-25 menit atau hingga matang. Sesuaikan dengan oven masing-masing.

    almond-apple-cake

    almond-apple-cake

    almond-apple-cake

Tips :

Gunakan full butter, dan bukan margarin, untuk menghasilkan rasa lezat nan mantap.

Referensi: https://www.instagram.com/p/CHmNQfGnkKi/?igshid=1ipvkqdu80pxw

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Recipe Next Recipe