Resep Paper Wrapped Chiffon Cake, Lebih Praktis Tapi Tak Kalah Lembut

September 14, 2021Nabila
paper-wrapped-chiffon-cake

Prep time: 30 Menit

Cook time: 1 jam:

Serves: 11 Cup (dim. 6,5cm tinggi 5,5cm)

Buat para pemula, resep Paper Wrapped Chiffon Cake ini rasa-rasanya sangat pas dicoba untuk pemanasan ?. Selain lebih cepat dan praktis, chiffon cake ini lebih sedikit memakai tepung terigu sehingga memiliki rasa gurih telur yang lebih dominan.

Tak perlu memakai loyang khusus chiffon cake, tak perlu juga melewati aneka ritual supaya cake berhasil mengembang, dan membalik loyang saat matang agar tak ambles. Jadi menarik dicoba bukan? ?

Paper Wrapped Chiffon Cake by @ liliana.wijaya68


View Print Layout
Cetak Resep
Tutup

Resep Paper Wrapped Chiffon Cake

  • Persiapan: 30 Menit
  • Waktu Memasak: 1 jam:
  • Porsi: 11 Cup (dim. 6,5cm tinggi 5,5cm)

Chiffon cake kali ini varian yang tak terlalu banyak memakai terigu. Lebih cepat memanggangnya, tetap empuk, lembut dan moist. Tak terlalu tricky juga untuk para pemula. Ingin mencobanya, yuk simak artikel ini!

Bahan-Bahan

Pasta Kuning Telur :

  • 4 kuning telur
  • 10 gr gula pasir
  • 35 ml susu cair
  • 40 ml olive oil / vegetable oil

Bahan Kering (Ayak) :

  • 70 gr terigu protein rendah
  • 8 gr maizena / corn flour
  • 5 gr susu bubuk

Bahan Lain :

  • Sejumput garam
  • Baking powder secukupnya
  • Vanilli essence jika suka

Meringue :

  • 4 putih telur
  • 40 gr gula pasir
  • Cream of tar-tar

Cara Membuat :

  • Panaskan oven 10 mnt sebelumnya, suhu 170°C.

  • Pasta kuning telur: Whisking kuning telur dan gula pasir.

  • Masukkan minyak dan susu cair. Berikutnya terigu, garam, vanilli dan baking powder, aduk rata semua bahan sampai halus licin, sisihkan. (Konsistensi adonan sangat kental)

  • Meringue: Mixer putih telur sampai berbusa. Masukkan gula dan cream of tar-tar secara bertahap. Mixer sampai stiff peak (jangan over mix).

  • Campurkan putih telur ke kuning telur dengan sistem aduk balik, lakukan dalam 3 tahap.

  • Tuang ke cetakan yang sudah dialasi baking paper

  • Oven dengan suhu 170°C sampai matang (Oven saya gas, api bawah dengan fan 20 menit).

  • Begitu matang keluarkan dari cetakan.

    paper-wrapped-chiffon-cake

    paper-wrapped-chiffon-cake

Source: https://www.instagram.com/p/CSoWsfknCjo/

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Recipe Next Recipe