Resep Nasi Liwet Sunda Praktis, Menu Makan Yang Mantap Jiwa!!

September 18, 2021Nabila
nasi-liwet-sunda-praktis

Prep time: 30 Menit

Cook time: 1 jam:

Serves: 6 – 7 Porsi

Jika Bunda suka dengan menu hidangan yang praktis, maka Bunda bisa coba lezat dan praktis nya resep Nasi Liwet Sunda. Praktis karena untuk membuatnya Bunda bisa pakai rice cooker seperti membuat nasi biasa.

Untuk lauk pelengkapnya, Bunda bisa tambahkan ayam, tahu, tempe ungkep goreng dan sambal bawang. Tertarik membuatnya di rumah, cuss catat resep Nasi Liwet Sunda praktis berikut ini dan recook!

Nasi Liwet Praktis by @ yulichia.88


View Print Layout
Cetak Resep
Tutup

Resep Nasi Liwet Sunda Praktis

  • Persiapan: 30 Menit
  • Waktu Memasak: 1 jam:
  • Porsi: 6 – 7 Porsi

Yuk masak Nasi Liwet Sunda yang super praktis! Cukup pakai rice cooker, Bunda sudah bisa sajikan kelezatannya untuk keluarga di rumah. Yang belum tau resep lezat dan praktis nya, yuk simak ulasannya di artikel ini!

Bahan-Bahan :

  • 4 cup beras
  • Segenggam teri
  • 3 papan pete
  • 1 ikat kemangi
  • 4 butir bawang merah iris
  • 3 siung bawang putih iris
  • 2 cabe merah iris
  • Secukupnya cabe rawit utuh
  • 2 batang sereh geprek
  • Daun jeruk, daun salam secukupnya
  • Garam, gula pasir (jika suka boleh tambahkan penyedap)
  • Minyak goreng

Cara Membuat :

  • Dalam Rice Cooker masukkan beras yang sudah dicuci bersih, tambahkan air seperti memasak nasi biasa.

  • Tuang minyak di wajan, goreng teri dan pete, sisihkan.

  • Dengan minyak goreng bekas teri dan pete, lanjut menumis bawang merah, bawang putih, cabe, sereh geprek, daun jeruk dan daun salam sampai wangi.

  • Lalu masukkan ke dalam Rice Cooker, tambahkan garam, gula, kemangi, rawit, sebagian teri dan pete goreng, aduk-aduk merata, lalu tutup Rice cooker, masak sampai matang.

  • Begitu nasi matang, buka Rice cooker lalu tambahkan sebagian pete dan teri goreng yang tersisa tadi, aduk-aduk tutup kembali.

  • Sajikan panas nasi liwet dengan sambal bawang, telur dadar pete dan lain-lain.

    nasi-liwet-sunda-praktis

Source: https://www.instagram.com/p/CR52hkjjT8v/

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Recipe Next Recipe