Masak Gampang Lezat Nendang, Resep Garlic Butter Wings.. Aromanya Bikin Auto-Ngiler

January 11, 2022Syafiqha
garlic-butter-wings

Prep time: 20 Menit

Cook time: 1 jam: 15 Menit

Serves: 4 Porsi

Buat yang lagi mager riweuh masak di dapur, bisa banget coba resep Garlic Butter Wings ini. Rasanya sungguh lezat, aromanya pun wangi bawang dan butter menggoda. Masaknya benar-benar mudah dan praktis. Tertarik mencobanya, cek resep berikut!

Garlic Butter Wings by @ laras.myers


View Print Layout
Cetak Resep
Tutup

Resep Garlic Butter Wings

  • Persiapan: 20 Menit
  • Waktu Memasak: 1 jam: 15 Menit
  • Porsi: 4 Porsi

Menu olahan ayam ini gampang dan praktis dibuat, tinggal campur tanpa iris-iris atau uleg. Bunda bisa coba resep lezat ayam panggang bawang mentega ini juga di rumah, yuk!

Bahan-Bahan

Sayap Panggang :

  • 750 gr Sayap ayam
  • 1/2 sdt Garam
  • 1/2 sdt Merica bubuk
  • 1/2 sdt Paprika bubuk
  • 1/2 sdt Garlic bubuk
  • 1/2 sdt Onion powder
  • 1 sdm Baking powder (jangan di skip)

Saos Garlic Butter :

  • 1/4 cup (55 gr) Unsalted butter, cairkan
  • 1/2 cup (40 gr) Keju parmesan parut
  • 1 sdt Onion powder
  • 1 sdt Garlic powder
  • 1 sdt Parsley bubuk
  • 1/4 sdt Merica bubuk

Cara Membuat :

Sayap Panggang :

  • Cuci bersih ayam, tiriskan.

  • Lap ayam dengan tisu dapur, hingga seluruh permukaannya kering.

  • Campur semua bahan (kecuali ayam) di mangkok, aduk rata lalu taburkan di atas sayap ayam, aduk rata hingga semua bagian sayap ayam terbaluri bumbu.

  • Tata sayap ayam di air fryer (jangan ditumpuk ya), masak dengan suhu 400°F/ 200°C selama 15 menit lalu balik dan panggang lagi selama 12 menit atau sampai ayam kecoklatan (sesuaikan dengan ukuran sayap ayam), angkat lalu campur dengan saos garlic butter, aduk rata, sajikan segera.

  • Jika tidak ada air fryer, bisa dipanggang di oven, atau bisa juga digoreng (diamkan bumbu minimal 30 menit di kulkas sebelum digoreng).

Saos Garlic Bbutter :

  • Campur semua bahan jadi satu, aduk rata.

  • Segera campur dengan sayap ayam, sajikan.

Source: https://www.instagram.com/p/CVRjX5FMpue/

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Recipe Next Recipe