Awas, Bisa Bikin Lupa Kenyang! Begini Resep Jangan Lombok Khas Desa Yang Maknyus

October 14, 2021Anisa
jangan-lombok

Prep time: 15 Menit

Cook time: 45 Menit

Serves: 2 – 3 Porsi

Jangan Lombok dalam bahasa Indonesia artinya sayur cabai, tapi bukan berarti isiannya hanya kuah dan cabai ya, mak ?. Bahan dasar utamanya adalah tempe, namun karena menggunakan cabai yang cukup banyak, sehingga membuat terlihat seakan-akan hanya kuah dan cabai saja.

Rasanya sangat lezat! Punya rasa dan aroma yang khas karena selain memakai tempe segar, biasanya juga memasukkan beberapa potong tempe semangit (tempe yang sudah didiamkan 3-4 hari). Ingin tau atau kangen rasa Jangan Lombok, yuk coba resep berikut di rumah!

Jangan Lombok by @ dianayupuspitasari


View Print Layout
Cetak Resep
Tutup

Resep Jangan Lombok

  • Persiapan: 15 Menit
  • Waktu Memasak: 45 Menit
  • Porsi: 2 – 3 Porsi

Masakan khas pedesaan memiliki citarasa khas yang spesial tiada tandingan. Seperti Jangan Lombok asal Wonogiri ini, coba dan rasakan sedapnya dengan mencoba resepnya di artikel ini.

Bahan-Bahan :

  • 1 papan tempe, potong-potong
  • 10 buah cabe hijau keriting, iris
  • 1 sdm udang rebon
  • 1 ruas lengkuas, geprek
  • 2 lembar daun salam
  • 3 butir bawang merah, haluskan
  • 2 siung bawang putih, haluskan
  • 2 butir kemiri, haluskan
  • 1 sdt gula merah
  • Garam dan merica secukupnya
  • 1 sachet santan instan ukuran kecil

Cara Membuat :

  • Panaskan sedikit minyak. Tumis bumbu-bumbu sampai harum.

  • Rebus air kira-kira 500 ml atau secukupnya ya moms. Masukkan bumbu yang sudah ditumis, tempe dan semua bahan lainnya. Masak selama 30 menit. Koreksi rasa, dan sajikan.

Tips :

  • Bumbu iris harus ditumis sampai benar-benar matang supaya sayur terasa sedap mantap.
  • Sajikan bersama ikan asin, ikan atau pindang goreng.

Source: https://www.instagram.com/p/CSUGYG2lAiq/

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Recipe Next Recipe